LSM Soroti Pelaksanaan Musrembang di Bone - Target Tuntas Online
Breaking News :

Senin, 11 Februari 2013

LSM Soroti Pelaksanaan Musrembang di Bone

Target Tuntas, Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di tingkat kecamatan di Kabupaten Bone, yang mulai dilaksanakan, Senin (11/2/2013), mendapat perhatian dan sorotan dari LSM Latenritatta Bone. Pasalnya, menurut Mukhawas, Ketua LSM Latenritatta Bone kalau terkadang apa yang dilakukan pada Musrembang hanya bersifat formalitas.

"Musrembang itu terkadang hanya formalitas, karena hasil dari Musrembang tersebut yang merupakan keinginan masyarakat hanya sampai di tingkat kecamatan yang jarang direalisasikan. Contohnya, permintaan jalanan atau infrastruktur yang selalu diusulkan oleh masyarakat setiap pelaksanaan Musrembang, namun kenyataannya, bisa kita lihat sendiri berapa infrastruktur yang dibangun," sindir Mukhawas.  

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone akan memulai Musrenbang di tingkat kecamatan, Senin (11/2) kemarin di lima kecamatan, antara lain Kecamatan Kajuara, Tanete Riattang Timur, Tanete Riattang Barat, Cenrana, dan Kecamatan Palakka.

Mekanisme Musrenbang ini diatur dalam Peraturan Daerah (Perda) Kabupaten Bone Nomor 8 Tahun 2008 tentang Musrenbang daerah dan Peraturan Bupati Bone Nomor 42 Tahun 2012 tentang petunjuk pelaksanaan Musrenbang yang terintegrasi dan untuk menghasilkan Rencana Pembangunan Kecamatan (RPK).

"Semoga Muresmbang tahun ini betul-betul dapat terealisasi dan bukan hanya janji, seperti Musrembang sebelumnya. Lain yang diusulkan lain pula hasilnya. Masyarakat sudah bosan dengan janji hasil Musrembang. Khususnya anggota DPRD Bone, pasti menjadi sorotan masyarakat karena dia hadir pada acara Musrembang tersebut. Kalau mau terpilih lagi, maka perjuangkan rakyat sebagai wakil rakyat," ungkap Ruslan salah seorga warga kepada bonepos.net.

Sementara itu secara terpisah, Kemal, Kepala Sub Bagian Kemitraan Media Massa, Humas dan infokom Pemkab Bone,  mengungkapkan kalau pelaksanaan Musrenbang ini untuk mendapatkan masukan dari rencana pembangunan dengan memperhatikan skala prioritas yang dilaksanakan tingkat desa dan kelurahan. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone memulai Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di tingkat kecamatan di Kabupaten Bone dimulai Senin (11/2/2013) di lima kecamatan, antara lain Kecamatan Kajuara, Tanete Riattang Timur, Tanete Riattang Barat, Cenrana, dan Kecamatan Palakka. (BP)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


 
: TARGET TUNTAS INDONESIA
Copyright © 2013. Target Tuntas Online - All Rights Reserved / Email : targettuntasonline@yahoo.com
DESAIN TARGET TUNTAS
Spesialis Pimred
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...